Diabetes Gestasional

Diabetes Selama Kehamilan

Saat hamil, Anda dapat mengalami kadar gula darah tinggi (disebut diabetes gestasional) meskipun belum pernah menderita diabetes sebelumnya.

Pelajari selengkapnya tentang Penyebab Diabetes Gestasional, Dampaknya terhadap Bayi Anda dan Anda sebagai ibu, serta penanganan Diabetes Gestasional.

Penyebab Diabetes Gestasional1

Penyebab pasti diabetes gestasional ini masih belum diketahui. Salah satu alasannya mungkin karena hormon yang dilepaskan oleh plasenta, yang membantu pertumbuhan bayi, mencegah insulin bekerja dengan baik pada tubuh ibu. Kondisi ini disebut 'resistensi insulin'.

Diabetes gestasional berkembang saat tubuh ibu tidak dapat memproduksi insulin yang cukup untuk kebutuhan tambahan selama kehamilan.

Insulin diperlukan untuk memindahkan gula dari darah ke dalam sel, tempat gula diubah menjadi energi. Jika insulin tidak mencukupi, kadar gula dalam darah akan menjadi terlalu tinggi (disebut hiperglikemia).

Pregnant woman
Healthy eating during pregnancy

Makan sehat selama kehamilan5

Makan sehat adalah bagian penting dari setiap kehamilan, terutama bagi perempuan yang menderita Diabetes Gestasional. Secara umum, prinsip makan sehat harus diikuti: Hindari makanan olahan karena mengandung kalori kosong. Sebagai gantinya, konsumsi sayuran dan makanan "alami". Perhatikan asupan karbohidrat dan uji gula darah Anda secara teratur.

Makan sehat adalah bagian penting dari setiap kehamilan, terutama bagi perempuan yang menderita Diabetes Gestasional.

Karbohidrat memiliki dampak terbesar pada gula darah Anda!2

Karbohidrat merupakan nutrisi yang memberikan sebagian besar energi bagi tubuh Anda. Oleh karena itu, karbohidrat sangat penting dalam kaitannya dengan pola makan sehat! Ada berbagai tipe karbohidrat, yang memengaruhi kadar gula darah dengan cara berbeda (cepat atau lambat). Artinya, Anda harus memperhatikan tipe dan jumlah karbohidrat yang Anda konsumsi.

Ingin tahu jumlah karbohidrat yang Anda konsumsi?
Mulailah menghitung karbohidrat4 dalam makanan, minuman, dan camilan Anda sekarang juga! Label nutrisi memberi tahu Anda banyaknya makanan berkarbohidrat yang dikandungnya. Untuk makanan tanpa label, seperti produk segar, Anda bisa memperkirakan jumlah karbohidrat yang dikandungnya. Jika Anda mencatat asupan karbohidrat dan kadar gula darah sebelum dan dua jam setelah makan, tim perawatan diabetes dapat melihat reaksi tubuh Anda terhadap makanan yang berbeda, lalu merencanakan pengobatan individual (jika Anda memerlukannya) serta rencana makan Anda sesuai dengan hasil tersebut. Untuk mengetahui diet terbaik bagi Anda, hubungi dokter.

Menghitung karbohidrat4
Tergantung pada banyaknya tipe karbohidrat yang dikonsumsi, kadar gula darah Anda akan meningkat dengan cepat atau lambat. Oleh karena itu, penghitungan karbohidrat adalah cara yang baik untuk mengatur kadar gula darah Anda.

Diet dan olahraga
Rencana diet individu dan aktivitas fisik teratur selalu menjadi bagian dari terapi. Para pakar kesehatan umumnya menyarankan olahraga dengan intensitas sedang setidaknya selama 30 menit sehari, hampir setiap hari. Olahraga ini dapat mencakup jalan cepat, renang, atau yoga prenatal.3

Dampak terhadap Anda sebagai Ibu

Gula darah biasanya kembali ke tingkat normal setelah melahirkan. Namun, jika Anda pernah mengalaminya, ada dua dari tiga kemungkinan penyakit ini akan muncul kembali pada kehamilan berikutnya.

Terkadang, diagnosis diabetes gestasional menunjukkan adanya diabetes tipe 1 atau tipe 2 yang telah ada sebelumnya. Jika diabetes telah ada sebelum kehamilan, maka penyakit tersebut tidak akan hilang dan pengobatan harus dilanjutkan setelah bayi lahir.

Perempuan yang pernah menderita diabetes gestasional berisiko terkena diabetes tipe 2 di kemudian hari.3

Mother with her child
Newborn

Dampak terhadap Bayi

Diabetes gestasional biasanya didiagnosis pada trimester kedua kehamilan, saat bayi sedang dalam masa pertumbuhan aktif. Diabetes gestasional harus diobati untuk menghindari konsekuensi negatif bagi Anda dan bayi!

Pada diabetes gestasional, kadar gula darah yang tinggi diturunkan dari darah ibu ke darah bayi. Jika gula darah ibu lebih tinggi dari biasanya, maka bayi juga menerima lebih banyak gula dari biasanya. Menyimpan energi ekstra ini menyebabkan bayi Anda tumbuh lebih besar dan dapat menyebabkan kondisi yang disebut LGA (Large-for-Gestational Age).

Karena kelebihan insulin yang dihasilkan pankreas bayi, bayi baru lahir mungkin memiliki kadar gula darah yang sangat rendah saat lahir dan juga berisiko lebih tinggi mengalami masalah pernapasan. Bayi yang lahir dengan kelebihan insulin akan menjadi anak-anak yang berisiko mengalami obesitas, lalu tumbuh dewasa dengan risiko terkena diabetes tipe 2.4

Mengobati Diabetes Gestasional2

Penting bagi Anda untuk mengikuti rekomendasi dari Tenaga Kesehatan dan, atas sarannya, memulai pengobatan yang ditentukan secepat mungkin. Hal ini bertujuan untuk menjaga kadar gula darah berada dalam rentang sehat sama seperti pada ibu hamil yang tidak menderita diabetes gestasional.

Rencana diet individu dan aktivitas fisik teratur selalu menjadi bagian dari terapi. Pemeriksaan gula darah dan penyuntikan insulin mungkin juga diperlukan. Keberhasilan pengendalian diabetes gestasional dapat membantu mengurangi risiko dari operasi caesar yang mungkin diperlukan jika bayi Anda terlalu besar.2

Active pregnant woman

Mencegah Hipoglisemia6

Jenis dan durasi aktivitas fisik memiliki efek berbeda terhadap kadar gula darah. Olahraga tingkat sedang dapat menurunkan kadar gula darah. Obat penurun gula tertentu, misalnya insulin, yang dikombinasikan dengan olahraga tingkat sedang dalam waktu lama dapat menyebabkan hipoglikemia (kadar gula darah menjadi terlalu rendah, sehingga dapat berbahaya).

Jika Anda sedang mengonsumsi obat apa pun untuk menurunkan kadar gula darah, hubungi dokter. Di sisi lain, olahraga intensif dapat meningkatkan kadar gula darah, karena tubuh melepaskan simpanan gula untuk memenuhi kebutuhan energi yang tinggi. Untuk memastikannya, uji kadar gula darah Anda sebelum dan sesudah berolahraga.

Pentingnya Memeriksa Gula Darah Saat Menderita Diabetes Gestasional7

Untuk mencegah dampak negatif diabetes gestasional, kadar gula darah Anda harus dijaga agar berada dalam rentang target tertentu. Pemantauan gula darah dilakukan dengan pengukur gula darah. Cukup ambil setetes darah dengan menusuk jari, lalu pengukur akan memberi tahu Anda jumlah kadar gula dalam darah saat itu. Untuk mengetahui rentang target gula darah individual Anda, hubungi dokter.

Cara terbaik mempersiapkan Uji Gula Darah

Memantau kadar gula darah secara teratur sangat penting bagi Anda untuk dapat mengambil keputusan pengobatan yang tepat.8 Untuk memperoleh hasil tepercaya, beberapa persiapan dasar harus diperhatikan saat melakukan uji gula darah:

  1. Karena bekas keringat, kelembapan, dll. pada kulit dapat memengaruhi pengukuran9, selalu cuci tangan dengan sabun dan air hangat, bilas, lalu keringkan

  2. Jarum lanset adalah produk sekali pakai: Pastikan untuk menggunakan jarum lanset baru untuk setiap uji gula darah

  3. Ikuti petunjuk sesuai dengan panduan pengguna pengukur gula darah

Langkah-langkah ini akan membantu mendapatkan sampel darah yang bersih.

Untuk informasi selengkapnya serta saran yang dipersonalisasi tentang Diabetes dan Kehamilan, hubungi Tenaga Kesehatan.

Tempat membeli produk CONTOUR®

Lazada
Shopee
Tokopedia
Bukalapak

Referensi:

1. https://www.diabetes.org/diabetes/gestational-diabetes. Accessed August 2020.
2. https://www.diabetes.org/diabetes/gestational-diabetes/how-to-treat-gestational-diabetes. Accessed August 2020.
3. Noctor E, Dunne FP. Type 2 diabetes after gestational diabetes: The influence of changing diagnostic criteria. World J Diabetes. 2015 Mar 15;6(2):234-44. doi: 10.4239/wjd.v6.i2.234. PMID: 25789105; PMCID: PMC4360417.
4. https://www.diabetes.org/diabetes/gestational-diabetes/how-will-this-impact-my-baby. Accessed August 2020.
5. https://www.diabetes.org.uk/guide-to-diabetes/enjoy-food/eating-with-diabetes/gestational-diabetes. Accessed August 2020.
6. https://diabetes.org/health-wellness/fitness/blood-glucose-and-exercise. Accessed August 2020.
7. Management of Diabetes in Pregnancy: Standards of Medical Care in Diabetes 2020 Diabetes Care 2020;43(Suppl. 1):S183– S192 | https://doi.org/10.2337/dc20-S014.
8. Immanuel J, Simmons D, Diabetes Care, 2018, Oct;41(10):20153-2058.
9. Barry H. Ginsberg. Journal of Diabetes Science and Technology. (Abstract Paragraph 1).